Lanud Raden Sadjad Natuna Siap Amankan Hari Raya Idul Fitri 1445 H

- 3 April 2024, 15:08 WIB
Dansatpomau Lanud RSA, Mayor Pom Heri Wasto saat mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat
Dansatpomau Lanud RSA, Mayor Pom Heri Wasto saat mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat /



NATUNATODAY - Dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Lanud Raden Sadjad (RSA) Natuna mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat-2024" di Lapangan Apel Polres Natuna, Rabu, 3 April 2024.

Apel ini diikuti oleh personel dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, Polri, Basarnas, BPBD, Satpol PP, Dishub, dan Pemuda Pancasila.

Komandan Lanud RSA Natuna Kolonel Pnb Dedy Iskandar diwakili Dansatpomau Lanud RSA, Mayor Pom Heri Wasto yang turut hadir dalam apel tersebut, mengatakan bahwa TNI AU siap mendukung penuh Polri dalam menjaga keamanan dan kelancaran perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H di wilayah Natuna.

"Lanud RSA Natuna telah menyiapkan personel mendukung Polri dalam mengamankan arus mudik dan balik Lebaran, serta mengantisipasi potensi gangguan keamanan lainnya," ujarnya.

Baca Juga: Wakil Bupati Natuna Pimpin Apel Gelar Pasukan Ketupat Seligi 2024 di Polres Natuna

Apel Gelar Pasukan ini merupakan pengecekan akhir kesiapan personel dan peralatan yang akan dikerahkan dalam Operasi Ketupat-2024.***

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah