Siswa Madrasah Ibtidaiyah dari Bintan Raih Medali Perak di Ajang O2SN Tingkat Nasional

22 September 2023, 13:46 WIB
Fauziah Bintan Ningrum akhirnya berhasil mengharumkan nama provinsi Kepri dalam ajang kejuaraan karate O2SN (Olimpiade Olah Raga Siswa Nasional) -f/istimewa /

NATUNATODAY - Fauziah Bintan Ningrum akhirnya berhasil mengharumkan nama provinsi Kepri dalam ajang kejuaraan karate O2SN (Olimpiade Olah Raga Siswa Nasional) berlangsung di Aula Puri Agung Sahid Jaya, Hotel Grand Sahid, Jakarta, yang berlangsung sejak 18 -22 September 2023 lalu.

Fauziah merupakan siswa MI AN NUR Kijang, Kabupaten Bintan Timur itu sejak latihan di Dojo LAM Gokasi Bintan, telah menunjukkan bakat yang luar biasa.

Anak dari pasangan Wartimin (Ayah) dan Saprida Hanum Lubis (ibu) telah memunculkan nama Kepri di kanca Nasional setelah redup beberapa tahun belakangan ini.

Perjuangan Atlet karate Kepri menuju puncak nasional tentu butuh dukungan bagi semua pihak, baik dukungan materi maupun moril, dari Pemda maupun Forki.

Baca Juga: BP Batam Paparkan 5 Deretan Keuntungan Rempang Eco-City

Keberhasilan Fauziah disampaikan pelatih Dojo Senpai Nurul Fazura dan Senpai Rezki Damar Surya, saat dihubungi wartawan melalui telpon selulernya, Jumat, 22 September 2023.

Nurul mengatakan Fauziah Bintan Ningrum mulai memasuki dunia karate di usia 6 Tahun. Dalam lingkungan yang penuh disiplin ia menunjukkan bakat luar biasa dan semangat berlatih sangat tekun.

Perjalanan Fauziah Bintan Ningrum tidak selalu mulus. Ia harus melewati cedera yang menghambat kemajuan latihannya, dan kadang merasa frustasi karena kegagalan dalam meraih Juara. Namun, ia tak pernah menyerah. Setiap kesempatan waktu dan jadwal latihan adalah motivasi untuk kembali bangkit dan melatih dirinya lebih keras.

Dalam perjalanannya dukungan keluarga dan bimbingan dari pelatihnya memainkan peran krusial. Kedua orang tuanya selalu mendukung, bahkan ketika perjuangan semakin berat, kedua pelatihnya selalu memberikan arahan dan dukungan sehingga diusia dini mentalnya tidak drop.

Baca Juga: Menpan RB Paparkan Tujuh Agenda Transformasi dalam RUU ASN

Alhasil berkat ketekunan dan disiplin berlatih akhirnya Fauziah Bintan Ningrum mampu meraih prestasi Juara II di tingkat Nasional Olimpiade Olahraga Siswa Nasional.

"Kemenangan dan medali Tingkat Nasional menjadi bukti bahwa kerja kerasnya membayar hasil," ujar Nurul.

Menghadapi atlet-atlet terbaik dari seluruh provinsi bukanlah hal yang mudah. Persiapan mental dan fisik yang matang adalah kunci untuk bersaing dengan para pesaing terbaik di tingkat nasional tambahnya.

Sementara Ketua Komisi Teknik DPD Gokasi Kepri Sensei Safarudin Pakpahan mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas keberhasilan yang dicapai atlet karate Kepri.

Baca Juga: Ini Yang Dilakukan Lanud RSA Saat Pergoki Pesawat Asing Masuk Wilayah Udara Natuna Tanpa Izin

Ia mengatakan diusia masih belia sudah ada aset Kepri dari bidang olah raga karate. Ia berharap semoga tahun depan latihannya bisa lebih ditingkatkan lagi dengan harapan tahun depan dapat menjadi no satu di O2SN tingkat nasional. Tetap semangat karirmu masih panjang.

Ucapan terima kasih juga dilontarkan kepada Penasehat Forki Bintan Dan Penasehat GOKASI Bintan, M. Toha, anggota DPRD Bintan, yang sudah aktif berpartisipasi dalam pembinaan dan pengembangan atlet atlet muda Karate Ka Bintan dan selalu menyuarakan aspirasi aspirasi atlet.

Semoga dengan lahirnya juara baru di kanca Nasional menjadi motivasi bagi atlet karate Kepri untuk maju meraih mimpi yang lebih baik. ***

Editor: Dani Ramdani

Tags

Terkini

Terpopuler