Gubernur Ansar Bayar Tuntas Mimpi Masyarakat Pulau Karas, Listrik Kini Nyala 24 Jam

- 4 April 2024, 15:09 WIB
Peresmian penyalaan 24 jam Sistem Kelistrikan PT. PLN (Persero) Sub ULP Karas, Kelurahan Karas, Kecamatan Galang, Kota Batam.
Peresmian penyalaan 24 jam Sistem Kelistrikan PT. PLN (Persero) Sub ULP Karas, Kelurahan Karas, Kecamatan Galang, Kota Batam. /

NATUNATODAY - Gubernur Kepulauan Riau H. Ansar Ahmad meresmikan penyalaan 24 jam Sistem Kelistrikan PT. PLN (Persero) Sub ULP Karas, Kelurahan Karas, Kecamatan Galang, Kota Batam, Rabu, 3 April 2024.

Peresmian ini menandai peningkatan jam operasional listrik di Pulau Karas yang sebelumnya hanya menyala selama 14 jam menjadi 24 jam.

Dengan telah diresmikannya pengoperasian listrik menjadi 24 jam di salah satu daerah pesisir di Kota Batam ini, maka semakin menyempurnakan program Kepri Terang yang telah digagas oleh Pemerintah Provinsi Kepri di ada kepemimpinan Ansar Ahmad.

Dengan keberadaan listrik yang nyala secara merata di seluruh Kepri adalah bagian upaya Pemerintah untuk tidak hanya membuat Kepri menjadi lebih terang, tetapi juga membuat generasi menjadi lebih cemerlang kedepannya.

Baca Juga: PW FTBM Harken Sambangi Kantor Bahasa Kepri, Literasi dan Pengelolaan TBM Jadi Pembahasan Utama

Dalam kesempatan ini Gubernur Kepri H. Ansar Ahmad mengutarakan rasa syukurnya atas keberkahan Ramadhan yang luar biasa karena bisa membawa berkah listrik yang hidup 24 jam untuk masyarakat Pulau Karas.

"Pilihan untuk menambah operasional listrik menjadi 24 jam ini berat sekali karena di anggaran perubahan dananya tidak tersedia banyak, namun akhirnya kita tetap memprioritaskan agar masyarakat Pulau Karas bisa menikmati listrik 24 jam," ujar Gubernur Ansar.

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah