Pemprov Kepri Siapkan Anggaran Rp16,5 Miliar Untuk Seragam Gratis Siswa SMA, SMK dan SLB

- 8 Agustus 2023, 17:03 WIB
Gubernur Kepri Ansar Ahmad bersama siswa SLTA -f/istimewa
Gubernur Kepri Ansar Ahmad bersama siswa SLTA -f/istimewa /

NATUNATODAY - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau pada tahun 2024 mendatang Pemprov Kepri anak menyediakan seragam sekolah gratis bagi siswa siswi SMA, SMK dan SLB.

Hal tersebut dilakukan untuk memenuhi permintaan masyarakat dengan menganggarkan sebesar Rp16,528 miliar untuk 26.780 siswa.

Seragam sekolah gratis yang disediakan oleh Pemprov Kepri tersebut berubah stelan seragam putih abu-abu dan seragam pramuka. 

Baca Juga: Keberadaan Harun Masiku Buronan KPK Mulai Terendus

Untuk tahun 2024 mendatang, Pemprov Kepri juga akan membebaskan uang SPP atau SPP gratis untuk siswa yang kurang mampu. 

Gubernur Kepulauan Riau, H. Ansar Ahmad mengatakan bahwa kebijakan ini adalah dalam upaya meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di Kepulauan Riau.

Kebijakan tersebut diharapkan dapat meringankan orangtua siswa agar tidak terbebani dengan harus membeli seragam sekolah disetiap musim penerimaan siswa dan siswi baru. 

Baca Juga: Menpan RB Keluarkan Surat Terkait Nasib Honorer dan Eks THK-2, Ini Kata Kepala BKPSDM Natuna

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah