Anggota DPR RI Cen Sui Lan dan Kepala BPJN Kepri Tinjau Pembanguan Ruas Jalan di Natuna

18 Januari 2024, 12:14 WIB
Anggota DPR RI Cen Sui Lan dan Kepala BPJN Kepri Tinjau Pembanguan Ruas Jalan di Natuna -f/dani-natunatoday /

NATUNATODAY - Anggota DPR RI Fraksi Golkar Dapil Kepri, Cen Sui Lan meninjau pelaksanaan pekerjaan beberapa ruas jalan dalam rangka agenda resesnya di Kabupaten Natuna.

Jalan pertama yang ditinjau oleh Anggota DPR RI yang namanya cukup dikenal luas di Kabupaten Natuna itu adalah Jalan Teluk Buton Kelarik, Selasa, 16 Januari 2024 sore.

Sementara ruas jalan yang kedua ditinjau adalah rusa jalan di Kecamatan Pulau Tiga, Rabu, 17 Januari 2024.

Saat berada di Teluk Buton, Cen Sui Lan merasa senang dan bersyukur, akhirnya progres pekerjaan jalan yang menghubungkan Teluk Buton dan Kelarik berjalan dengan baik.

Baca Juga: Wabub Natuna Rodhial Huda Menyerahkan Bantuan Alat Bantu Penangkap Ikan untuk Nelayan

Dihadapan Camat Bunguran Utara dan Kades Se Kecamatan Bunguran Utara, Cen Sui Lan meminta supaya sama-sama menjaga hasil pembangunan yang saat ini sudah dapat dinikmati oleh warga.

Menurutnya akses jalan yang bagus tidak hanya dapat memperlancar mobilitas orang, akan tetapi juga dapat menunjang pertumbuhan perekonomian.

Pada hari kedua kunjungannya di Natuna Cen Sui Lan meninjau ruas jalan di Pulau Tiga, jalan tersebut menghubungkan 4 desa yang ada.

Cen Sui Lan merasa bersyukur akhirnya jalan yang selama ini rusak dapat bagus, sehingga dapat dilewati dengan nyaman oleh masyarakat dan pelajar yang mau berangkat sekolah.

Baca Juga: Gunakan Dana Aspirasinya, Cen Sui Lan Resmikan Dermaga Tambatan Perahu di Desa Cemaga Selatan

Sementara itu Kepala BPJN Kepri, Stanley dalam sambutannya menyampaikan, pelaksanaan jalan yang dilakukan sampai ke pulau-pulau adalah bentuk pemerataan pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah.

Menurutnya pemerintah ingin semua lapisan masyarakat merasakan pembangunan, merasakan jalan yang bagus sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan konektivitas antar wilayah.

Dalam kesempatan tersebut, Stanley juga merasa senang dengan hasil pekerjaan yang dilakukan oleh pelaksana kegiatan, ia melihat kualitas dan hasil pekerjaan yang rapi dan bagus.

"Kalau kata pak camat tadi, ini jalan 30 tahun kedepan mungkin belum rusak," katanya disambut tepuk tangan tamu yang hadir.

Baca Juga: Polres Natuna Kawal Logistik Pemilu, Wujudkan Pemilu Lancar, Aman dan Sejuk

Sebagai informasi jalan impres yang ada di pulau tiga adalah sepanjang 4,5 kilo meter, dan menghubungkan 4 desa di Pulau Tiga. ***

Editor: Dani Ramdani

Tags

Terkini

Terpopuler