Masyarakat Tanjung Pinang Antusias Sambut Kehadiran H. Muhammad Rudi, Ini Harapan yang Disampaikan

- 28 Mei 2024, 12:45 WIB
Masyarakat Tanjung Pinang Antusias Sambut Kehadiran H. Muhammad Rudi
Masyarakat Tanjung Pinang Antusias Sambut Kehadiran H. Muhammad Rudi /

NATUNATODAY (TANJUNG PINANG) - Masyarakat Tanjung Ayun Sakti, Kota Tanjung Pinang, menyambut antusias kehadiran H. Muhammad Rudi dalam rangka silaturahmi bersama relawan, Senin, 28 Mei 2024.

 

Beberapa tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan perwakilan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang hadir optimistis, H. Muhammad Rudi akan membawa perubahan baru untuk Provinsi Kepri ke depannya.

 

"Kami siap untuk mendukung Pak Rudi. Tidak perlu lihat kanan kiri lagi, kita pastikan Pak Rudi jadi Gubernur agar Kepri berubah lebih baik, khususnya Kota Tanjung Pinang," ujar salah seorang tokoh masyarakat, H. Saliman dalam sesi dialog interaktif.

 

Ia berharap, ide serta keberanian H. Muhammad Rudi sebagai pemimpin Kota Batam dapat memberikan sentuhan terbaik guna mewujudkan pemerataan pembangunan di Kepri.

Baca Juga: Percepatan Integrasi Aplikasi Digital, SSDM Polri Kembangkan Satu Data SDM

Sebagai putra asli Tanjung Pinang, Saliman meyakini, H. Muhammad Rudi pun mampu membawa perubahan signifikan terhadap perekonomian masyarakat di tanah kelahirannya.

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah