Kapolsek Bunguran Barat Ungkap Kronologis Kebakaran Kos-kosan di Sedanau

- 17 Maret 2024, 13:58 WIB
Personil Polisi dari Polsek Bunguran Barat memasang garis polisi di lokasi kebakaran -f/istimewa
Personil Polisi dari Polsek Bunguran Barat memasang garis polisi di lokasi kebakaran -f/istimewa /

NATUNATODAY - Kapolsek Bunguran Barat, Iptu Stepvanus Arperd Rikumahu menyampaikan kronologis kejadian musibah kebakaran di Sedanau, Minggu, 17 Maret 2024.

Kapolsek yang dikenal dekat dengan warga itu menceritakan, kejadian kebakaran diketahui sekira pukul 10.00 WIB, Rahmat dan Afrizal sedang berada tidur didalam kos-kosan, setelah menyadari terdapat banyak kepulan asap didalam kos.

Mengetahui ada banyak asap Rahmat segera membangunkan Afrizal untuk menyelamatkan diri, Sebelum menyelamatkan diri Rahmat sempat membuka dan mengetuk pintu di setiap kamar untuk memastikan keberadaan penghuni kosan lainnya.

Selanjutnya Kapolsek menjelaskan sekira Pukul 10. 15 WIB, kejadian kebakaran juga diketahui oleh Iit Aprisal yang sedang bersantai didekat jendela rumah kemudian saksi tiba-tiba melihat kepulan asap hitam keluar dari atap rumah kos-kosan tersebut.

Baca Juga: Breaking News! Bangunan Warga di Sedanau Natuna Dilalap Si Jago Merah

"Sodara Iit berteriak keluar memanggil seluruh penghuni kos-kosan tersebut dan meminta tolong warga sekitar," terang Kapolsek.

Mendapat laporan kebakaran tersebut Kapolsek Bunguran Barat selanjutnya memerintahkan seluruh personil Polsek Bunguran Barat untuk mendatangi TKP dan membantu menyelamtakan barang serta memadamkan api.

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah