Dihadiri Anak dan Cucu, Kolonel Pnb Sumihar Sihotang Resmi Jadi Nama Jalan di Natuna

- 20 Juni 2023, 14:03 WIB
Dua anak Kolonel Pnb Sumihar Sihotang (pakai batik) bersama Bupati, Wakil Bupati Natuna dan Danlanud RSA saat meresmikan nama jalan -f/dani-natunatoday
Dua anak Kolonel Pnb Sumihar Sihotang (pakai batik) bersama Bupati, Wakil Bupati Natuna dan Danlanud RSA saat meresmikan nama jalan -f/dani-natunatoday /

NATUNATODAY - Ruas jalan yang menghubungkan Jalan H. Hasan Ramli dan Jalan Hang Tuah Air Lakon yang selama ini dikenal dengan Jalan Sihotang resmi berganti nama.

Peresmian dan perubahan nama Jalan dengan nama Kolonel Pnb Sumihar Sihotang merupakan Danlanud RSA yang bertugas pada tahun 1988-1990 itu dilakukan oleh Bupati Natuna, Wan Siswandi, Selasa, 20 Juni 2023.

Dalam sambutannya, Danlanud Raden Sadjad (RSA), Kolonel PNB Jajang Setyawan, menjelaskan, perubahan nama jalan ini untuk mengenang jasa pendahulunya.

Baca Juga: MenpanRB Terbitkan Edaran Disiplin Bagi PPPK

Danlanud RSA menceritakan, awalnya sekitar empat bulan bertugas di Natuna, ia mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa jalan Sihotang dibangun Danlanud Ranai.

Dari situ, ia memerintahkan jajarannya untuk mencari data dan kronologis sampai jalan tersebut diberi nama jalan Sihotang.

"Jadi kita telusuri dan mendapat kepastian, kemudian saya usulkan kepada pak bupati untuk perubahan namanya menjadi jalan Kolonel PNB Sumihar Sihotang, syukur alhamdulillah pak bupati menyetujuinya," ujar Jajang.

Baca Juga: Rapat Dengar Pendapat dengan DPRD, Ini 6 Tuntutan APPN Kepada Pemkab Natuna dan PT IKJ

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x