Arus Mudik Lebaran 2024, Ditpam BP Batam Prioritaskan Keamanan dan Kenyamanan Pelabuhan

- 5 April 2024, 16:23 WIB
Arus Mudik Lebaran 2024, Ditpam BP Batam Prioritaskan Keamanan dan Kenyamanan Pelabuhan
Arus Mudik Lebaran 2024, Ditpam BP Batam Prioritaskan Keamanan dan Kenyamanan Pelabuhan /

NATUNATODAY - Direktorat Pengamanan (Ditpam) BP Batam masih menjadikan keamanan dan kenyamanan penumpang di pelabuhan sebagai prioritas selama menghadapi arus mudik lebaran 2024.

Kepala Subdit Pengamanan Aset dan Objek Vital Ditpam BP Batam, AKBP S.A. Kurniawan mengatakan bahwa pihaknya akan berupaya maksimal dalam memperketat pengamanan penumpang serta penjagaan kawasan pelabuhan hingga arus puncak mudik nanti.

Ia mengungkapkan, hal ini sesuai instruksi dan arahan dari Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, yang menginginkan situasi kondusif tetap terjaga sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi para pemudik.

“Ini juga sesuai arahan Presiden melalui Kapolda Kepri saat Rakor Pam beberapa hari lalu. Disampaikan bahwa kegiatan pengamanan lebaran merupakan kegiatan pelayanan kemanusiaan,” ujar Kurniawan, Kamis, 4 April 2024.

Baca Juga: Suporter Merapat! Jangan Lewatkan Keseruan Shopee Cup ASEAN Club Championship 2024-2025

Di samping itu, Kurniawan menekankan jika pengamanan arus mudik lebaran merupakan kegiatan rutin dari Ditpam BP Batam dan aparat kepolisian, TNI, serta institusi terkait lainnya.

Sehingga, pelayanan penumpang di pelabuhan pun dapat berjalan optimal tanpa ada kendala berarti.

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x