Wujudkan Ketahanan Pangan, Danlanud dan Ketua PIA Panen Blewah dan Timun Suri di Kebun Lanud RSA

- 5 April 2023, 18:59 WIB
omandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA), Kolonel Pnb Jajang Setiawan dan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA, Ny. Novi Jajang Setiawan melaksanakan panen raya beragam ketahanan pangan sayur mayur di Kebun Ketahanan Pangan Lanud Raden Sadjad -f/istimewa
omandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA), Kolonel Pnb Jajang Setiawan dan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA, Ny. Novi Jajang Setiawan melaksanakan panen raya beragam ketahanan pangan sayur mayur di Kebun Ketahanan Pangan Lanud Raden Sadjad -f/istimewa /


NATUNATODAY - Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA), Kolonel Pnb Jajang Setiawan dan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I Lanud RSA, Ny. Novi Jajang Setiawan melaksanakan panen raya beragam ketahanan pangan sayur mayur di Kebun Ketahanan Pangan Lanud Raden Sadjad dan PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I RSA Farm, Rabu, 5 April 2023.


Panen raya di lahan seluas satu hektar tersebut diikuti oleh seluruh personel Lanud Raden Sadjad beserta Pengurus PIA Lanud Raden Sadjad.

Adapun panen raya kali ini antara lain panen timun suri, blewah, terong, cabe rawit, cabe keriting dan ubi jalar.

Baca Juga: Cek Rekening, Gubernur Ansar Salurkan Bantuan Untuk RT, RW, BPD Sampai Pemuka Agama di Natuna

Disela-sela panen raya, Danlanud RSA Kolonel Pnb Jajang Setiawan mengatakan, nen raya ini adalah sesuai program dari pemerintah khususnya juga dari Bapak Kepala Staf Angkatan Udara, Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, menekankan untuk melaksanakan ketahanan pangan di setiap Pangkalan TNI Angkatan Udara.

“Hari ini kita panen timun suri, blewah, terong biru, ubi ungu, cabe rawit. Alhamdulilah bulan puasa kita bisa panen timun suri dan blewah yang mana sulit kita temui di Natuna,” ujarnya.

Danlanud juga menyampaikan pertanian ketahanan pangan Lanud RSA Farm ini sudah bercocok tanam kurang lebih lima bulan berjalan yang dulunya lahan tersebut lahan tidur dipenuhi dengan ilalang dan dimanfaatkan menjadi lahan pertanian.

Baca Juga: PT IKJ Serobot Lahan Warga di NatunaBaca Juga: PT IKJ Serobot Lahan Warga di Natuna

“Syukur alhamdulilah lahan ini sangat bermanfaat bagi warga Lanud dan juga warga Kabupaten Natuna dalam hal ini kota Ranai,”ucapnya.

Lebih lanjut disampaikannya, hasil panen ini sebagaimana tujuan utamanya adalah mengisi kekurangan pangan di wilayah Natuna, yang pertama marketnya untuk warga Lanud Raden Sadjad dan apabila over stok akan dijual di kota Ranai dengan harga yang lebih murah dari harga pasar dan diupayakan bisa membantu masyarakat dalam menjaga ketahan pangan.

“Kedepan lahan ini terus dikembangkan menjadi lahan ketahanan pangan dan bisa juga menjadi wisata kebun bagi para warga kota Ranai dan sekitarnya,”tutur Danlanud RSA. ***

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x