Proses Pencarian Korban Longsor Serasan Dihentikan, Berikut Nama-nama Korban Meninggal dan Hilang

- 19 Maret 2023, 16:47 WIB
Bupati dan Wakil Bupati Natuna bersama Kapolres Natuna, Kabasarnas saat berdoa di kuburan para korban longsor Serasan-f/istimewa
Bupati dan Wakil Bupati Natuna bersama Kapolres Natuna, Kabasarnas saat berdoa di kuburan para korban longsor Serasan-f/istimewa /

NATUNATODAY.com - Pemerintah telah memutuskan untuk menghentikan proses pencarian korban longsor Serasan.

Meskipun masih terdapat 4 korban yang masih dinyatakan hilang, namun setelah 13 hari proses pencarian akhirnya dihentikan.

Selaku Komandan Penanggulangan Bencana Natuna, Bupati Natuna, Wan Siswandi meminta maaf kepada keluarga 4 korban yang masih dinyatakan hilang dan belum ditemukan.

Baca Juga: Pertama Dalam Sejarah Melintasi Indonesia, Prabu Diaz Kawal Langsung Bhiksu dari Thailand

Wan Siswandi menyampaikan bahwa dirinya bersama wakil Bupati Natuna Rodhial Huda serta seluruh tim Sar Gabungan telah berupaya mencari dan evakuasi korban selama 13 hari.

Upaya selama ini terus dilakukan paska terjadi musibah longsor yang menelan korban jiwa 54 orang dan harta benda milik warga, serta korban meninggal sudah ditemukan sebanyak 50 orang dan telah teridentifikasi.

"Sesuai dengan SOP penanggulangan bencana, sudah kami lakukan, dan kami mohon maaf sebesar-besarnya karena tidak bisa menemukan 4 korban yang hilang," ungkap Wan Siswandi saat menjumpai keluarga korban yang masih belum ditemukan, Sabtu, 18 Maret 2023.

Baca Juga: Sambangi Keluarga 4 Korban Hilang, Bupati Wan Siswandi: Mohon Keikhlasannya

Berikut data nama-nama korban longsor yang sudah terkonfirmasi meninggal dan sudah di evakuasi sesuai tanggal penemuannya berdasarkan data dari Himpunan Keluarga Serasan (HKS).

Tanggal 06 Maret 2023

1. Rianti
2. Dirga anak Rianti
3. Darman Kantur
4. A. Kadir bin Jakfar

Tanggal 07 Maret 2023

5. Muhammad Fadil
6. Delta Yuharni
7. Ema (Juhaima)
8. Murni AB
9. Hazalina binti H. Sulaiman
10. Susi Yandi (meninggal di KM. Bukit raya)
rujuk ke Pontianak.

Baca Juga: Cara Membuat KTP Digital, Simak Tahapan-tahapannya di Sini

Tanggal 08 Maret 2023

11. Hermandi/ mandi
12. Janati istri Bahtiar.
13. Abdillah/ Bong Loh
14. Evan.
15. Ikhsan.
16. Bebenza.
17. Wawan Setiawan.
18. Noval Apriansyah Saputra.
19. Fani Setia Wirawan.
20. Kevin Ardana Abi Putra
21. Hasmarullah bin Abdullah.

Tanggal 09 Maret 2023

22. Qisya Adelia Erina Putri
23. Karmila.
24. Melfi binti Herman
25. Dahlia binti Muhsin.
26. Liza binti M. Zahir.
27. Asmarayati binti Rohman.
28. Ogi Manda bin Usman.
29. Diva Ramadhani binti Padli.
30. Yuwita.
31. Muslimin.
32. Amrizal. (Kaki kanan)
33. Masriati (ii)

Tanggal 10 Maret 2023

34. Eva Lestari binti M. Nawi
35. Alfaran Raditya kazafa bin Ronal
36. Susan binti Tajudin
37. Usman bin Munziri

Baca Juga: Ketua Karang Taruna Serasan Adek Pelimpak Apresiasi Penanganan Bencana Longsor Oleh Pemerintah

Tanggal 11 Maret 2023

38. Said ZakiMubarak bin Said iswandi.
39. Haryuni binti Rasip
40. Syifa Anastasya binti Novian Abriantoro
41. Muhammad Alfarizk bin Novian Abriantoro
42. Ayra Marzia Ramadhani binti Noviansyah Syafrudin
43. Suniman
44. Khalisa Naura Athifa binti Hasmarullah.

Tanggal 12 Maret 2023

45. Ken Wahyu Ratri
46. Rendra Efriandri bin Evan

Tanggal 13 Maret 2023

47. Ermaliawati
48. Zaimah

Baca Juga: Undang Bupati, Warga Air Nusa Baca Doa Tolak Bala Mohon Dijauhkan Dari Bencana

Tanggal 14 Maret 2023

49. Mursidi.
50. Said Iswandi

Sementara berikut ini daftar nama-nama korban longsor yang belum ditemukan dan dinyatakan hilang :

1. Hefi Waskito.
2. Bahtiar (lansia)
3. Sahlia/Kak salus (lansia)
4. Beim Muhammad Abgael (balita). ***

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x