PMI Natuna Buka Posko Kesehatan dan Semprotkan Disinfektan Kepada Petugas Evakuasi

- 11 Maret 2023, 18:31 WIB
Petugas PMI saat melakukan penyemprotan disinfektan kepada petugas evakuasi-f/istimewa
Petugas PMI saat melakukan penyemprotan disinfektan kepada petugas evakuasi-f/istimewa /

NATUNATODAY.com - Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Natuna membuka Posko Kesehatan di tempat pengungsian longsor Serasan.

Posko Kesehatan dilakukan di Posko Pengungsian SMAN 1 Serasan.

dr Fakri tenaga kesehatan PMI Natuna mengatakan Posko Kesehatan PMI dibuka untuk pemeriksaan dan konsultasi kesehatan bagi para korban.

Baca Juga: Sosialisasi Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2023 Bank Indonesia, SMA dan SMP Subi Dapat Bantuan

Selain membuka posko kesehatan, PMI juga ikut dalam pengelolaan posko pengungsian, penyaluran bantuan untuk korban.

Salah satu aktifitas relawan PMI di posko adalah penyortiran bantuan pakaian layak pakai bagi korban serta membagikan snack untuk anak-anak di pengungsian PLBN Serasan.

Kepala Markas PMI Natuna, Dede Muhammad Ramli mengatakan relawan PMI juga akan melakukan penyemprotan desinfektan kepada petugas evakuasi.

Baca Juga: Tiba Hari Pertama, PMI Bantu Pemerintah Respons Longsor Pulau Serasan

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x