Personel Gabungan Berusaha Padamkan Kebakaran Hutan Gunung Lawu

- 1 Oktober 2023, 23:19 WIB
Relawaaaan gabungan yang dikerahkan dalam pemadaman kebaakaran Gunung Lawu
Relawaaaan gabungan yang dikerahkan dalam pemadaman kebaakaran Gunung Lawu /foto: dok. Karanganyar Emergency/

NATUNATODAY - Sebanyak 130 personel gabungan telah dikerahkan untuk memadamkan kebakaran lahan di Hutan Gunung Lawu, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur. Tim ini terdiri dari berbagai instansi dan relawan yang bekerja sama untuk mengatasi situasi darurat ini.

Personel yang terlibat berasal dari berbagai instansi, termasuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Timur, Agen Bencana Provinsi Jatim, BPBD Kabupaten Ngawi, BPBD Kabupaten Magetan, TNI, Polri, Polhut, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), Damkar Kabupaten Ngawi, Perhutani KPH Ngawi, relawan, dan masyarakat setempat.

Kendala utama dalam upaya pemadaman adalah kondisi medan yang curam dan angin kencang. Kondisi ini membuat upaya pemadaman menjadi lebih sulit.

Baca Juga: Berikut Tanggal Merah dan Hari Besar di Bulan Oktober 2023

Menurut laporan dari Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), wilayah terdampak meliputi Kecamatan Jogorogo, khususnya Desa Giri Mulyo. Berita baiknya adalah tidak ada laporan korban jiwa akibat peristiwa kebakaran ini.

Kebakaran ini terjadi di berbagai lokasi, termasuk Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Manyul dan Campur Rejo, Kecamatan Jogorogo, serta kawasan Gunung Gede area Gunung Lawu sisi utara Ngawi. Api telah meluas ke beberapa petak dan hutan lepas di sekitarnya.

Akibat meluasnya kebakaran, Bupati Kabupaten Ngawi telah menetapkan Status Tanggap Darurat untuk peristiwa bencana kebakaran hutan dan lahan di Gunung Lawu. Tanggap darurat ini berlaku selama 14 hari, mulai dari 30 September 2023 hingga 13 Oktober 2023.***

Editor: Ridwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah