Bupati Wan Sis Mou Bersama Universitas Esa Unggul, 10 Beasiswa Gratis Disiapkan Untuk Putra Putri Natuna

- 21 Februari 2024, 11:26 WIB
Bupati Natuna Mou Bersama Universitas Esa Unggul, 10 Kuota Beasiswa Gratis Untuk Putra Putri -f/istimewa
Bupati Natuna Mou Bersama Universitas Esa Unggul, 10 Kuota Beasiswa Gratis Untuk Putra Putri -f/istimewa /

NATUNATODAY - Kabar baik kembali dibawa pemerintahan Bupati dan Wakil Bupati Natuna, Wan Siswandi dan Rodhial Huda.

Komitmen dan kesungguhan kedua pimpinan daerah ini dalam upaya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Natuna kedepan tidak perlu diragukan lagi.

Hal ini kembali dibuktikan dengan Bupati Natuna didampingi Wakil Bupati Natuna bersama Kepala Bagian Kerjasama menghadiri penandatanganan Mou kerjasama beasiswa antara Universitas Esa Unggul dan Pemerintah Kabupaten Natuna di kampus Esa Unggul Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024.

Dalam penandatangan Mou tersebut Pemeritah Kabupaten Natuna mendapatkan 10 Kuota beasiswa 100 % bagi Putra/Putri Kabupaten Natuna hingga lulus masa pendidikan.

Baca Juga: Nama Ketua TKD Prabowo-Gibran Anambas Nasrul Mencuat Bacalon Bupati 2024-2029

Rektor Esa Unggul dalam Sambutanya menyampaikan Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng, dalam sambutanya menyampaikan bahwa berbagai potensi yang ada di Natuna ada banyak sektor yang sejalan dengan visi misi Esa Unggul. 

"Dalam perwujudan kualitas sumberdaya di Perbatasan, tentunya kami sangat bangga dapat menjadi bagian dari kemajuan pendidikan diperbatasan khususnya dan Indonesia pada umumnya. Tentunya tidak hanya program beasiswa tapi bidang lain yang memiliki relevansi dengan visi misi Universitas Esa Unggul," jelas Rektor Esa Unggul. 

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x