Momentum Kunjungi Kantor PMI Kepri Alde Sampaikan Program Kerja PMI Natuna

- 6 Juni 2023, 20:08 WIB
Sekretaris PMI Natuna, Dede Muhammad Ramli saat mengunjungi Kantor PMI Provinsi Kepri -f/istimewa
Sekretaris PMI Natuna, Dede Muhammad Ramli saat mengunjungi Kantor PMI Provinsi Kepri -f/istimewa /

NATUNATODAY - Sekretaris Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Natuna, Dede Muhammad Ramli melakukan kunjungan ke Kantor PMI Provinsi Kepulauan Riau di Tanjungpinang, Senin, 5 Juni 2023.

Kedatangan Dede Muhammad Ramli atau lebih akrab disapa Alde disambut oleh Sekretaris PMI Provinsi Kepulauan Riau, Raja Rasfiardi dan Ketua Bidang Kerjasama dan Kemitraan, Afriza Eka Wati.

Dalam pertemuan tersebut dibahas beberapa point terkait kondisi Pmi Natuna salah satunya penguatan relawan, rehabilitasi non fisik pasca bencana Pulau Serasan dan Restrukturisasi Kepengurusan PMI Natuna.

Baca Juga: Setelah Gubernur dan Bupati, Kini Giliran DPRD Siap Dukung Penuh Natuna Anambas Lepas dari Provinsi Kepri

Dede Muhammad Ramli atau lebih akrab disapa Alde disambut oleh Sekretaris PMI Provinsi Kepulauan Riau, Raja Rasfiardi dan Ketua Bidang Kerjasama dan Kemitraan, Afriza Eka Wati -f/istimewa
Dede Muhammad Ramli atau lebih akrab disapa Alde disambut oleh Sekretaris PMI Provinsi Kepulauan Riau, Raja Rasfiardi dan Ketua Bidang Kerjasama dan Kemitraan, Afriza Eka Wati -f/istimewa

Hal ini dilakukan Alde dalam rangka meningkatkan kinerja PMI Natuna ke depan lebih optimal dan lebih baik lagi.

Alde juga menyampaikan keinginan Ketua PMI Natuna, Suhelmi akan bertarung dalam kontestasi Pileg 2024, maka ketua akan segera di non aktifkan agar prinsip kenetralan didalam 7 prinsip kepalangmerahan dapat tetap dijunjung tinggi.

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x