Tingkatkan Daya Saing Produk, 125 Pelaku Usaha Ikuti Kegiatan Fasilitasi Sertifikasi Halal

- 29 Mei 2023, 12:36 WIB
Kegiatan Fasilitasi Sertifikat Halal untuk IKM di Kabupaten Natuna -f/dani-natunatoday
Kegiatan Fasilitasi Sertifikat Halal untuk IKM di Kabupaten Natuna -f/dani-natunatoday /

NATUNATODAY - Sekretaris Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro (Disperindagkopum) Kabupaten Natuna, Firdaus mengatakan persaingan pasar global menuntut setiap wilayah dapat meningkatkan sumber daya yang dimiliki untuk mendukung perkembangan daerah.

Hal ini disampaikannya saat membuka kegiatan Fasilitasi Sertifikasi Halal Produk IKM di Ballroom Gajah Mina, Jelita Sejuba, Sepempang, Senin, 29 Mei 2023 pagi.

"Untuk meningkatkan daya saing produk lokal perlu dilakukan pendampingan legalitas termasuk sertifikat halal," ucapnya.

Baca Juga: Wujudkan Desa Wisata, Tahun Ini Pusat Siapkan Dana RP400 Juta Untuk Bangun Kolam Renang di Serasan

Firdaus menyampaikan tujuan kegiatan fasilitasi sertifikasi halal untuk 126 pelaku usaha bertujuan memberikan kesempatan dan peluang IKM untuk dapat meningkatkan mutu produk baik produk maupun administrasi.

"Sertifikat halal merupakan salah satu syarat untuk pelaku usaha untuk syarat produk yang akan diedarkan," ucapnya.

Kegiatan yang dibiayai dari kegiatan DAK Non Fisik itu bertujuan supaya peserta mendapatkan legalitas sertifikasi halal dapat menerapkan produk sesuai standar dan memahami dan menerapkan langsung di lapangan.

Baca Juga: Waspada! BMKG Ingatkan Potensi Gelombang Tinggi di Laut Natuna pada 29-30 Mei 2023

Halaman:

Editor: Dani Ramdani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x