WASPADA, BMKG Ungkap Potensi Cuaca Ekstrim dan Gelombang Tinggi Terjadi di Natuna

- 28 Februari 2023, 12:15 WIB
WASPADA, BMKG Ungkap Potensi Cuaca Ekstrim dan Gelombang Tinggi Terjadi di Natuna-f/David Mark/Pixabay
WASPADA, BMKG Ungkap Potensi Cuaca Ekstrim dan Gelombang Tinggi Terjadi di Natuna-f/David Mark/Pixabay /

NATUNATODAY.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas III Ranai mengeluarkan peringatan cuaca, Senin 27 Februari 2023.

Dikutip Tim Natuna Today dari rilis yang dikeluarkan BMKG. Menurutnya Indeks Seruakan Dingin (Cold Surge) bernilai +11,7.

Kondisi tersebut menunjukan serukan massa udara dingin dari Asia yang signifikan mempengaruhi pertumbuhan awal hujan di wilayah Indonesia bagian barat dan selatan dalam beberapa hari kedepan.

Baca Juga: Resep Bistik Daging Sapi Empuk dan Menggugah Selera

Kondisi diatas mendukung peluang terbentuknya awan-awan hujan di wilayah kepulauan Natuna khususnya pada tanggal 27 Februari hingga 2 Maret 2023.

Kondisi ini menyebabkan kondisi cuaca pada periode tersebut berpotensi terjadinya hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, serta dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah Natuna umumnya yang dapat terjadi pada siang hingga sore hari serta dini hari.

Selain itu, BMKG juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Natuna untuk selalu waspada terhadap dampak cuaca ekstrim yang dapat memicu terjadinya bencana hidrometeorologi seperti genangan air di seluruh wilayah Natuna.

Baca Juga: Buka Rakornis KKP, Wahyu Trenggono: Budidaya Masa Depan Sektor Perikanan Indonesia

Halaman:

Editor: Dani Ramdani

Sumber: BMKG Natuna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah